Rabu, 22 Juni 2011

PEDIHNYA SIKSA API NERAKA


 DEFINISI NERAKA

     Neraka di dalam bahasa arab disebut “an-Nar” yang artinya Api. Neraka di namakan “an-Nar” yang atinya api, karena penghuninya di siksa di dalamnya dengan api yang sangat panaas dan menyala-nyala, mereka juga disediakan tempat tinggal yang terbuat dari api, pakaian terbuat dari api, makanan dan minuman mereka sangat panas seperti api.

DIMANAKAH LETAK NERAKA ?

     Sebagai mana surga adalah tempat orang-orang yang mulia, maka dia berada ditempat yang tinggi lagi mulia, yaitu langit yang ke tujuh. Namun neraka adalah tempat orang-orang yang hina dan rendah, maka ia berada di tempat yang paling rendah.

LUAS DAN DALAMNYA NERAKA

     Neraka jahanam sangat luas dan dalam, sehingga setiap kali di lemparkan manusia dan jin kedalam nya, ia selalu berkata: Masihkah ada tambahan ?
     Dari abu hurairah ia berkata: ”Dahulu ketika kami bersama Rosulullah tiba-tiba kami mendengar sesuatu yang jatuh. Beliau bekata: ”Tahukah kalian suara apa ini”?
     Kami berkata: ”Allah dan Rasula-Nya lah yang lebih mengetahui” beliau bersabda: ini adalah suara batu yang di lempar ke neraka jahanam semenjak tujuh puluh tahun yang lalu, sekarang baru sampai kedasarnya. (HR.Muslim:2844).

BESARNYA TUBUH PENGHUNI NERAKA

      Tubuh penghuni neraka sanagat besar namun bukan untuk di banggakan, karena di besarkannya tubuh mereka agar mereka benar-benar merasakan siksaan dan penderitaan.
      Dari Abu Hurairah , dari nabi bersabda:
      ( Besar) gigi geraham orang kafir atau gigi taring nya (di neraka) seperti gunung uhud, dan tebal kulitnya seperti jarak perjalanan 3 hari. (HR.Muslim: 2851)
      Kulit mereka yang begitu tebal tersebut di bakar dengan api yang menyala nyala hingga kulit itu pun hangus.

BURUKNYA RUPA PENGHUNI NERAKA

      Sebagai mereka adalah manusia yang paling buruk erangainya dan perbuatanyya di dunia, maka Allah membentuk rupa mereka di akhirat dengan rupa yang sangat buruk, yaitu; hitam , muram dan berdebu.
WALLAHUA’LAM.........
Posted by: Ni’am abdillah. ^_^